Moms Wajib Tahu! Ini Dia Solusi untuk Anak yang Tidak Suka Makan Sayur | IndiHome
17 JAN 2022        BLOG

Moms Wajib Tahu! Ini Dia Solusi untuk Anak yang Tidak Suka Makan Sayur

Anak-anak memang cenderung pemilih kalau soal makanan. Meskipun hal ini sudah menjadi sesuatu yang lumrah, namun tidak jarang membuat Moms merasa kewalahan menghadapinya. Jika kondisi ini terjadi berlarut-larut, maka Anda perlu mencari solusinya.

Salah satunya adalah makan sayur yang sering kali menjadi hal menakutkan bagi sebagian anak. Tidak jarang, hal ini membuat orang tua merasa bingung karena harus mencari berbagai cara untuk menyiasatinya. Padahal, sayur adalah salah satu asupan gizi penting yang perlu dikonsumsi anak untuk mendukung tumbuh kembangnya.

Apa yang Harus Dilakukan Orang Tua Jika Si Kecil Susah Makan Sayur?

Saat anak tidak mau makan sayur, Moms tidak perlu merasa terlalu cemas. Sebaliknya, Anda harus mencari tahu bagaimana cara supaya anak menyukai sayur. Moms bisa memberi contoh dengan membiasakan menghadirkan sayuran ketika bersantap dengan keluarga bersama si kecil.

Dianjurkan agar Moms juga melibatkan anak dengan mengajak si kecil belanja dan memilih sendiri sayuran yang disukai. Kegiatan sederhana ini cukup efektif agar anak mau makan sayur.

Jika Anak Tetap Tidak Mau Makan Sayur, Apakah Orang Tua Boleh Memaksa?

Ahli kesehatan menganjurkan kepada orang tua agar tidak memaksa anak makan sayuran kalau si kecil memang tidak mau. Dilansir dari boldsky.com, orang tua perlu pandai mencari cara supaya anak mau menyantap sayuran yang dihidangkan. Memaksa si kecil justru membuat anak semakin menolak.

Untuk mengatasi kondisi ini, Anda bisa berusaha memberikan sayuran terus-menerus selama kurang lebih 15 hari. Cara tersebut dinilai cukup ampuh untuk membuat si kecil suka terhadap sayuran. Disarankan agar Anda juga memberikan pujian betapa enaknya rasa sayuran tersebut sembari menyantapnya.

Pada awalnya, si kecil mungkin merasa tidak tertarik. Namun, lama-kelamaan pasti anak akan merasa penasaran dan mau mencicipi. Usahakan untuk memberikan sayuran berbeda pada anak.

Riset yang dilakukan oleh pakar dari Coventry University pada 50 anak menunjukkan, bahwa menyajikan sayur-sayuran terus menerus bisa membuat anak perlahan suka sayuran. Akan tetapi, sesuaikan sayuran dengan kesukaan anak. Dengan kata lain, rasanya cocok di lidah mereka.

Jackie Blisset, seorang profesor dari Coventry University mengatakan, “anak-anak sebenarnya suka sayur jika kita mengolahnya dengan baik dan sesuai dengan lidah mereka. Anak yang diberi sayur yang sama secara terus-menerus perlahan akan menyukai sayuran tersebut.”

 

Tujuh Solusi untuk Anak yang Tidak Suka Makan Sayur

Sudah menjadi rahasia umum, jika beberapa anak tidak suka mengonsumsi sayur. Padahal, sayuran kaya akan nutrisi penting, seperti serat, vitamin, antioksidan, air, dan mineral yang dibutuhkan untuk mendukung pertumbuhan anak, serta membantu memproteksi diri dari penyakit.

Lantas, apa yang harus dilakukan untuk menyiasati si kecil yang tidak mau makan sayur? Di bawah ini adalah beberapa tips yang bisa Moms coba terapkan:

  1. Mengajak Si Kecil Memilih dan Mengolah Sayur
  2. Biarkan anak memilih jenis sayuran yang menarik perhatiannya. Saat mengolah makanan, libatkan juga si kecil, seperti minta anak membantu Anda mencuci serta memotong sayur. Hal tersebut akan membuat anak merasa bangga karena makan sayuran hasil olahannya.

  3. Kombinasikan Sayuran dengan Makanan Favorit Anak
  4. Si kecil suka makan nasi goreng atau olahan daging? Moms bisa mengkombinasikan makanan favorit anak dengan sayuran. Anak mungkin tidak suka makan sayur rebusan atau tumisan karena rasanya monoton. Namun, beda kalau dipadukan dengan makanan kesukaannya.

  5. Berkreasi dengan Sayuran
  6. Ajak anak berkreasi dengan aneka sayuran, seperti menggunakan sayuran untuk membuat bentuk hewan, kemudian letakkan di atas nasi. Anda juga dapat menggunakan cetakan khusus berbentuk lucu. Kemudian, sajikan dengan mayonaise atau keju yang disukai anak. 

  7. Memberikan Pujian Kepada Anak Kalau Mau Makan Sayur
  8. Sebagai bentuk apresiasi dan untuk memotivasi si kecil, jangan lupa memberikan pujian setiap kali anak mau menyantap sayuran. Akan tetapi, jangan menyemangati anak dengan menawarkan hadiah berupa makanan tidak sehat sebagai hadiah karena mau makan sayur.

  9. Mengajak Teman Anak yang Suka Sayuran untuk Makan Bersama
  10. Tidak bisa dipungkiri, si kecil akan lebih termotivasi makan sayur kalau melihat temannya yang lain juga makan sayuran. Karenanya, jangan ragu mengajak teman dekat anak Anda yang gemar makan sayur-sayuran untuk makan bersama, supaya si kecil juga mau makan sayuran. 

  11. Menjelaskan Manfaat Sayur
  12. Beritahu si kecil jika makan sayur bisa membantu mencegah anak dari penyakit karena sayuran memiliki manfaat baik bagi kesehatan tubuh. Jangan lupa katakan juga dengan makan sayur, maka tubuh anak bisa menjadi lebih kuat.

  13. Ikut Makan Bersama si Kecil
  14. Orang tua merupakan panutan bagi anak. Kalau Anda suka makan sayur, apalagi hal tersebut dilakukan di hadapan si kecil, maka bisa memotivasinya untuk mau makan sayuran. Pastikan Anda memberi pendampingan saat makan sayur bersama si kecil.

Mencari Berbagai Resep Menu Olahan Sayuran untuk si Kecil Jadi Lebih Mudah dengan Add-On TV Storage dari IndiHome

Mencari referensi menu kreatif olahan sayur supaya disukai anak memang lebih mudah di zaman modern ini. Karena, Moms bisa menemukannya di berbagai situs internet dan tayangan televisi.

Namun, kalau ingin mencontoh resep yang ada di TV dengan membuat catatan secara manual tentu sangat ribet, bukan? Apalagi, jika tayangan di televisi disiarkan secara live dan tidak bisa diputar ulang.

Tapi sekarang Moms tidak perlu khawatir, karena ada add-on TV Storage dari IndiHome yang bisa menjadi solusi menyimpan tayangan apa saja, termasuk acara masak di IndiHome TV sesuai keinginan. Menariknya, durasi waktu yang diberikan juga sangat panjang, yaitu hingga 600 menit.

Dengan berlangganan add-on TV Storage dari IndiHome, Moms bisa merekam dan simpan tayangan masak favorit sepuasnya. Jadi, saat Anda bingung dengan menu kreatif olahan sayur, Moms tinggal putar ulang tayangan yang diinginkan dan bisa langsung memasak hidangan yang diinginkan.

Masih Banyak Add-On Unggulan Lainnya dari IndiHome, Lho!

Selain add-on TV Storage, IndiHome juga menyediakan layanan tambahan lainnya yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Di bawah ini adalah beberapa pilihan add-on unggulan dari IndiHome:

  1. Speed on Demand
  2. Layanan tambahan untuk menambah kecepatan internet secara sementara sesuai kebutuhan.

  3. Upgrade Speed
  4. Layanan tambahan untuk upgrade kecepatan internet secara permanen sesuai keinginan. 

  5. Minipack Channel TV
  6. Tambah berbagai channel TV favorit Anda sesuai keinginan.

  7. Wifi.id Seamless
  8. Nikmati bebas internetan kapan saja dengan jaringan Wifi.id yang telah tersebar di seluruh Indonesia.

Mencari solusi untuk anak yang tidak suka makan sayur jadi lebih mudah dengan berlangganan add-on TV Storage dari IndiHome. Apalagi, Anda bisa bebas menyimpan tayangan yang ingin ditonton ulang di ruang penyimpanan terbaik IndiHome hingga 50 GB. Menarik sekali, kan?