Film Paper Lives, Kisah Perjuangan Membantu Anak Terlantar Menggapai Masa Depan | IndiHome by Telkomsel
23 APR 2021        BLOG

Film Paper Lives, Kisah Perjuangan Membantu Anak Terlantar Menggapai Masa Depan

Belum lama ini, salah satu layanan streaming Video on Demand (VOD) merilis sebuah film yang tidak biasa. Dalam bahasa aslinya, film Turki ini memiliki judul “Kagittan Hayatlar” atau film Paper Lives dalam bahasa Inggris. Film yang disutradarai oleh Can Ulkay ini baru dirilis pada 12 Maret kemarin. Jadi, memang sedang menjadi hot topic.

Kagittan Hayatlar mengisahkan suasana Turki pada malam hari dan seorang lelaki bernama Mehmet, yang merupakan seorang makelar pemungut barang rongsokan di kota Istanbul. Namun, yang membuatnya berbeda adalah Mehmet memiliki kepedulian tinggi kepada anak jalanan.

Paper Lives Mengekspos Kehidupan Anak Jalanan yang Merindukan Ibu

“His mother put him in the sack. She was that desperate.” ~Mehmet

Film drama Turki yang dibintangi oleh aktor Cagatay Ulusoy ini memang sedang marak diperbincangkan sejak awal masa perilisannya. Selain dianggap mengusung plot tidak biasa, Kagittan Hayatlar juga disajikan secara apik, meskipun cukup ekstrim untuk ditonton anak-anak.

Paper Lives adalah film yang dipersembahkan khusus untuk para anak terlantar di jalanan. Dari sudut pandang Mehmet (Cagatay Ulusoy), penonton akan diajak memasuki kehidupan anak jalanan yang bekerja untuknya. Mehmet sendiri tumbuh besar di jalanan dengan temannya, Gonzi.

Pada awal film diputar, Anda mungkin akan berekspektasi kalau drama ini hendak mengekspos bagaimana kehidupan anak jalanan secara lebih universal untuk menimbulkan simpati dan empati dari penonton. Namun, nyatanya sutradara memiliki skenario lain yang sama sekali tidak terduga.

Kagittan Hayatlar menggambarkan sisi otentik dan natural kehidupan anak jalanan dan isu kesenjangan sosial, meskipun tidak diekspos secara signifikan. Namun, umumnya film ini mengulik karakter Mehmet serta hubungannya dengan Ali. Jadi, alur ceritanya memang cukup kompleks.

Pemeran Film Drama Kagittan Hayatlar

Tidak dapat dipungkiri, bahwa satu unsur terpenting yang menjadi penentu kualitas suatu film adalah aktor dan aktris yang memerankan setiap karakter tokoh dalam cerita. Begitu pula dalam drama Paper Lives. Film ini dibintangi oleh bintang-bintang ternama dari Turki.

Daftar pemeran film Kagittan Hayatlar:

  • Cagatay Ulusoy >> Mehmet
  • Emir Ali Dogrul >> Ali
  • Turgay Tanülkü >> Tahsin
  • Ersin Arici >> Gonzales
  • Selen Ozturk >> Mom
  • Osman Iskender Bayer >> Old Man
  • Tomris Cetinel >> Old Woman
  • Dan masih banyak lainnya

Sinopsis Serial Drama Paper Lives

Pada saat awal penayangan drama, penonton akan disuguhkan adegan di mana tokoh utama Mehmet sedang memungut rongsokan dan dimasukkan dalam gerobaknya yang telah penuh. Setelahnya, Mehmet kembali ke rumah dalam kondisi tubuh basah kuyup dan sempoyongan.

Dari prolog tersebut, penonton akan dibawa ke dalam plot twist lebih kompleks. Khususnya mengenai Mehmet karena ia ternyata masuk dalam daftar transplantasi ginjal, dan kepeduliannya terhadap anak-anak jalanan yang bekerja untuknya. Namun, ia memperlakukan mereka semua sebagai saudara.

Di scene selanjutnya, penonton akan diperkenalkan dengan sosok Ali, seorang anak kecil dengan tubuh penuh luka. Ali sendiri sengaja diletakkan dalam karung di gerobak Gonzi guna menyelamatkan anak tersebut dari siksaan ayah tirinya yang kejam.

Nah, dari sinilah hubungan antara Mehmet dan Ali menjadi semakin dekat. Pasalnya, keduanya memang memiliki persamaan nasib, dan masih berpegang pada harapan akan kembali bertemu dengan ibu mereka suatu hari nanti. Selanjutnya, proses pencarian ibu Ali pun dimulai.

Kalau Anda penasaran bagaimana ending Paper Lives yang mind blowing, dan mungkin jauh dari ekspektasi penonton, sebaiknya langsung saja tonton drama baru dari Turki ini di layanan VOD langganan Anda. Sehingga bisa mendapatkan feel bagaimana pahitnya kehidupan orang-orang di jalanan.

Paper Lives hadir dalam visualisasi menarik dan termasuk kids friendly. Jadi, cocok sekali kalau dimasukkan dalam daftar drama untuk ditonton bersama keluarga. Apalagi, di masa pandemi Covid-19 sekarang, di mana sebagian besar orang menghabiskan waktu dengan tetap berada di rumah.

Kenapa Paper Lives Wajib Ditonton?

Selain menghadirkan plot melodramatis yang dikemas secara apik. Paper Lives juga menyajikan flow yang mudah diikuti dan tidak sulit dicerna. Bagi Anda yang tidak suka berpikir keras dalam menikmati sebuah serial drama, maka Kagittan Hayatlar sangat direkomendasikan.

Meskipun sebagian orang beranggapan kalau naskah Paper Lives belum begitu perfect. Namun, hal tersebut dapat diatasi dengan totalitas akting yang ditampilkan Cagatay Ulusoy, dkk. Di samping itu, emosionalitas yang disajikan juga tinggi, sehingga penonton akan ikut terbawa suasana haru.

Drama dengan latar belakang kisah melankolis dengan sajian kompleksitas kepribadian dari setiap karakternya ini memang dapat membuat siapa saja merasa bersimpati terhadap tokoh protagonis. Terlebih lagi, secara tidak langsung Paper Lives bermuatan edukasi mengenai anak jalanan.

Hadirkan Momen Seru Bersama Keluarga dengan Internet dan Hiburan Favorit di Rumah. Langganan IndiHome sekarang!

Solusi lengkap internet cepat dan hiburan yang IndiHome hadirkan kepada pelanggan, dengan menyediakan berbagai Paket untuk berbagai aktivitas di rumah. Untuk mengetahui detail Paket dari IndiHome, pelanggan bisa mengunjungi website https://indihome.co.id/paket/daftar. Harga paket yang ditawarkan belum termasuk PPN.