Cara Agar Barang yang Terbuat dari Rotan Lebih Awet dan Tahan Lama | IndiHome by Telkomsel
10 JAN 2022        BLOG

Cara Agar Barang yang Terbuat dari Rotan Lebih Awet dan Tahan Lama

Perabot dari material rotan memang masih menjadi favorit banyak kalangan. Selain memiliki warna klasik dan tampilan artistik, rotan juga ramah lingkungan. Akan tetapi, supaya kualitas perabot tetap terjaga, maka Anda perlu tahu bagaimana cara agar barang yang terbuat dari rotan lebih awet.

Furnitur rotan bisa menjadi pilihan tepat untuk melengkapi interior maupun eksterior hunian. Selain tampak cantik, perabot rotan mempunyai bobot ringan sehingga mudah dipindahkan ke berbagai sudut. Namun, tentu Anda harus membersihkan dan merawat furnitur secara teratur agar tidak cepat rusak.


10 Cara Agar Barang yang Terbuat dari Rotan Lebih Awet

Perawatan barang dari material rotan secara baik dan benar terbukti dapat membuat masa pakai furnitur jadi relatif lebih panjang. Bagi pecinta perabot rotan, maka bisa mengaplikasikan beberapa langkah-langkah merawat furnitur rotan di bawah ini supaya lebih awet dan tahan lama:

  1. Menggunakan Sikat Halus
  2. Perabot rotan, khususnya yang terbuat dari anyaman rotan memiliki banyak celah kosong sehingga memungkinkan debu dan kotoran masuk dan menumpuk. Oleh sebab itu, harus dibersihkan dengan sikat kecil berbulu halus untuk menyingkirkan debu yang menempel.

    Dekorasi maupun perabot rotan, seperti lampu hias dan kursi memiliki area yang sulit dijangkau. Karenanya, Anda bisa memanfaatkan sikat gigi kecil berbulu halus untuk membersihkan furnitur secara maksimal tanpa menimbulkan kerusakan pada material.

  3. Bersihkan dengan Kain Bahan Lembut
  4. Permukaan perabot rotan yang mudah dijangkau dapat di lap dengan kain yang bertekstur lembut. Sebaiknya, basahi kain terlebih dahulu agar proses pembersihan lebih maksimal. Hindari penggunaan kain dari bahan kasar sebab berpotensi menggores furnitur rotan.
     

  5. Membersihkan dengan Detergen
  6. Kalau barang dari rotan sudah lama tidak dibersihkan, Anda mungkin membutuhkan usaha ekstra dalam membersihkan untuk pertama kali. Bahkan, pada beberapa kondisi Anda juga perlu menggunakan detergen, khususnya untuk menghilangkan noda membandel.

  7. Mengeringkan Furnitur Rotan Setelah Dicuci
  8. Setelah mencuci perabot dari material rotan, pastikan Anda mengeringkannya dengan sempurna untuk menghindari barang-barang terkena jamur sehingga mudah keropos. Supaya cepat kering, Anda bisa mengeringkan perabot dengan kipas atau dijemur.

    Sebenarnya, Anda juga bisa menggunakan hair dryer dalam jarak tapi tidak terlalu dekat. Akan tetapi, alat ini tidak dianjurkan untuk digunakan pada rotan dari bahan sintetis karena berpotensi membuat permukaan perabot gosong atau parahnya terbakar.

  9. Menggunakan Vacuum Cleaner (Penyedot Debu)
  10. Umumnya, furnitur rotan yang sering diaplikasikan pada hunian adalah berupa kursi rotan. Karena sering digunakan, wajar apabila mudah terkena debu maupun percikan noda. Pada kursi dengan pola anyaman bercelah, Anda bisa membersihkannya dengan vacuum cleaner.

    Proses membersihkan barang dari rotan dengan penyedot debu harus dilakukan hati-hati. Kalau bisa, gunakan vacuum cleaner yang memiliki bulu. Selain itu, hindari menekan bagian permukaan furnitur terlalu keras agar tidak merusak material rotan dan membuatnya lecet.
     

  11. Hindari Meletakkan Furnitur di Bawah Sinar Matahari
  12. Sudah menjadi rahasia umum, bahwa salah satu kesalahan yang sering dilakukan pemilik furnitur rotan adalah meletakkannya pada ruangan terbuka. Dengan kata lain, membiarkan perabot terkena sinar matahari langsung. Padahal, ini bisa membuat warnanya cepat pudar.

    Jika ingin mengaplikasikan perabot rotan di eksterior, sebaiknya pilihlah tempat yang teduh, seperti teras, gazebo, bawah pohon, dan area lain yang terlindungi dari cahaya matahari.

  13. Merapikan dengan Gunting
  14. Setelah masa pemakaian yang cukup lama, furnitur rotan mungkin akan mulai berserabut. Kalau dibiarkan, maka tentu akan merusak tampilan perabot. Anda bisa merapikannya dengan gunting tajam untuk memotong serabut. Tapi ingat, jangan pernah mencabutnya.

    Mencabut serabut rotan akan merusak teksturnya sehingga membuat perabot terlihat kurang estetik. Oleh sebab itu, proses merapikan serabut menggunakan gunting harus dilakukan secara hati-hati agar tidak menimbulkan cacat pada furnitur berbahan rotan.

  15. Melakukan Refinishing Furnitur Rotan
  16. Pada dasarnya, warna asli rotan adalah cokelat. Supaya warna barang dari material rotan tetap terjaga, Anda bisa melakukan refinishing menggunakan melamin atau wax. Cara ini juga efektif dilakukan pada furnitur rotan yang warnanya sudah terlanjur memudar.

    Untuk menghemat waktu, Anda dapat langsung menyemprotkan melamin atau wax ke seluruh bagian furnitur rotan. Dianjurkan untuk melakukan refinishing secara berkala, setidaknya 4 tahun sekali untuk membuat tampilan furnitur selalu terlihat seperti baru.
     

  17. Membasmi Rayap
  18. Merawat furnitur rotan bukan hanya tentang membersihkan perabot dari debu dan kotoran saja. Namun, Anda juga harus memeliharanya agar terhindar dari serangan rayap yang bisa membuat perabot dari bahan rotan alami mudah mengalami keropos.

    Caranya cukup simple, Anda hanya perlu mencampurkan 200 ml minyak tanah dengan 1 sdm kapur barus. Setelah itu, masukkan dalam botol spray dan kocok. Selanjutnya, Anda tinggal semprotkan larutan tersebut pada permukaan furnitur rotan.
     

  19. Menjauhkan Barang Rotan dari Air
  20. Selain menghindarkan furnitur rotan dari pancaran sinar matahari, perabot rotan juga sebaiknya dijauhkan dari air. Misalnya, tidak meletakkan furnitur di area pinggir kolam. Rotan memiliki kemampuan menyerap air sehingga berisiko membuat perabot cepat keropos.

 

Hadirkan Momen Seru Bersama Keluarga dengan Internet dan Hiburan Favorit di Rumah. Langganan IndiHome sekarang!

Solusi lengkap internet cepat dan hiburan yang IndiHome hadirkan kepada pelanggan, dengan menyediakan berbagai Paket untuk berbagai aktivitas di rumah. Untuk mengetahui detail Paket dari IndiHome, pelanggan bisa mengunjungi website https://indihome.co.id/paket/daftar. Harga paket yang ditawarkan belum termasuk PPN.