Vendetta merupakan film bergenre action-thriller dari Amerika yang disutradarai dan ditulis oleh Jared Cohn. Film ini menitikberatkan pada aksi pembalasan dendam yang tiada habisnya. Pembunuhan demi pembunuhan terus dilakukan untuk melampiaskan amarah karena kehilangan orang-orang yang dicintainya.
Film Vendetta juga diproduseri oleh Amar Balaggan, Benjamin Rappaport, Ross Mrazek, dan Corey William Large serta didistribusikan oleh Redbox Entertainment. Film berdurasi 96 menit ini pertama kali tayang di Amerika Serikat pada tanggal 17 Mei 2022 dan berhasil meraup keuntungan sebesar US$22,925 di box office seluruh dunia pada awal perilisannya.
Film Vendetta bertabur bintang-bintang Hollywood yang sudah tidak asing lagi dengan dunia perfilman penuh aksi. Sebut saja Bruce Willis, Clive Standen, Theo Rossi, Mike Tyson, Thomas Jane, dan Cabot Basden. Penasaran dengan bagaimana artis kawakan ini beradu akting satu sama lain? Misi balas dendam seperti apa yang membawa mereka bertemu satu sama lain? Yuk, simak sinopsis berikut ini!
Di pinggiran Kota Georgia, pria berkeluarga yang juga mantan marinir, William Duncan (Clive Standen) memutuskan untuk makan malam bersama putrinya yang berusia 16 tahun, Kat Duncan (Maddie Nichols). Kat merupakan pemain softball di sekolahnya dan berharap kelak bisa menjadi atlet profesional. Tidak disangka, family outing ini menjadi awal dari sebuah bencana yang mengubah kehidupan keluarga William.
William mengambil makanan dan meninggalkan Kat di mobil sendirian. Nahas, saat kembali dia malah mendapati anaknya terbunuh. Diketahui jika pembunuh putri semata wayangnya itu adalah dua bersaudara, Rory Fetter (Theo Rossi) dan Danny Fetter (Cabot Basden). Mereka melakukan aksi pembunuhan tersebut sebagai bentuk inisiasi kelompok gangster yang ditunggangi oleh ayah keduanya, Donnie Fetter (Bruce Willis).
Keduanya segera ditangkap, tapi berkat campur tangan Donnie, Danny dibebaskan mengingat usianya yang masih di bawah umur dan tidak ada bukti-bukti yang memberatkannya dalam pembunuhan tersebut. Namun, meski bebas dari hukuman penjara, bukan berarti William bisa melepaskannya begitu saja.
Di hari di mana Danny dibebaskan dari segala tuntutan, William membuntutinya dan langsung mengeksekusi Danny. Mengetahui hal itu, Donnie dan Rory murka. Keduanya lalu mengatur rencana untuk balas dendam pada William. Tidak tinggal diam, William pun mendapat bantuan dari pedagang senjata bernama Dante (Thomas Jane) demi menghadapi kelompok geng tersebut.
Berikut ini aktor dan aktris yang membintangi film Vendetta:
Hubungan keluarga dan balas dendam menjadi unsur utama yang dibangun dalam film Vendetta. Bagaimanakah akhir kisah film ini? Mampukah masing-masing pihak melampiaskan amarahnya dengan membalas dendam pada satu sama lain? Siapa yang akan keluar sebagai pemenang dalam pertarungan penuh dendam tersebut? Saksikan kisah selengkapnya hanya di Lionsgate Play.
Spesial bagi Anda pelanggan setia IndiHome, Anda bisa menonton aksi dari aktor favorit Anda dalam film Vendetta dengan berlangganan add-on Lionsgate Play di IndiHome. Ratusan film blockbuster Hollywood, Bollywood, dan tayangan eksklusif lain dalam berbagai genre bisa Anda saksikan kapan saja melalui layar IndiHome TV. Jangan lewatkan juga berbagai koleksi film dan serial terbaru setiap minggunya untuk menemani keseruan Anda dan keluarga di rumah.
Cara untuk berlangganan add-on Lionsgate Play di IndiHome juga mudah, lho! Anda hanya perlu mengunduh aplikasi Lionsgate Play melalui IndiHome Apps Store di layar IndiHome TV. Setelah berhasil ter-install, Anda bisa langsung berlangganan melalui aplikasinya.
Yuk, langganan sekarang dan dapatkan akses ke berbagai tayangan Hollywood dan Bollywood sepuasnya dengan biaya berlangganan hanya Rp35.000 per bulan. Nikmati juga promo beli 1 bulan dapat 2 bulan bagi Anda yang belum pernah atau baru saja berlangganan Lionsgate Play di IndiHome. Dengan biaya berlangganan yang super terjangkau, saatnya Anda menjadikan rumah sebagai bioskop pribadi!
Blog Lainnya
Blog Lainnya
BULLET TRAIN: Aksi Brad Pitt Jadi Pembunuh Bayaran di Kereta Cepat ...
BULLET TRAIN: Aksi Brad Pitt Jadi Pembunuh Bayaran di Kereta Cepat