Perayaan kemerdekaan Indonesia jatuh setiap tanggal 17 Agustus. Untuk memeriahkan suasana kemerdekaan, kamu memerlukan kata-kata penuh inspirasi agar semangat kemerdekaan kamu terus menyala tanpa henti.
Kata-kata kemerdekaan ini juga bisa kamu bagikan pada keluarga, teman, rekan kerja, atau siapapun untuk mengobarkan semangat kemerdekaan mereka.
Inspirasi Kata-kata Kemerdekaan dari Para Tokoh Besar
Dari berbagai sumber, IndiHome telah memilihkan 40 kata-kata kemerdekaan yang menginspirasi dari para tokoh besar seperti Ir. Soekarno, Moh. Hatta, hingga R.A. Kartini. Berikut inspirasinya:
- Banyak hal yang bisa menjatuhkanmu.Tapi satu-satunya hal yang benar-benar dapat menjatuhkanmu adalah sikapmu sendiri. – R.A. Kartini
- Jika kalian ingin menjadi pemimpin besar, menulislah seperti wartawan dan berbicaralah seperti orator. – H.O.S. Tjokroaminoto
- Jangan mudah tergelincir dalam saat-saat seperti ini, segala tipu muslihat dan provokasi-provokasi yang tampak atau tersembunyi dapat dilalui dengan selamat, kalau kita waspada dan bertindak sebagai patriot. – Jenderal Sudirman
- Apabila di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun. – Ir. Soekarno
- Pahlawan yang setia itu berkorban, bukan buat dikenal namanya, tetapi semata-mata membela cita-cita. – Moh. Hatta
- Cita-cita persatuan Indonesia itu bukan omong kosong, tetapi benar-benar didukung oleh kekuatan-kekuatan yang timbul pada akar sejarah bangsa kita sendiri. – Mohammad Yamin
- Kebenaran suatu hal tidaklah ditentukan oleh berapa banyak orang yang mempercayainya. – K.H. Ahmad Dahlan
- Merdeka bukan hanya tentang melepaskan belenggu seseorang. Merdeka adalah tentang hidup dengan cara yang menghormati dan meningkatkan kebebasan orang lain. - Nelson Mandela
- Percaya dan yakinlah bahwa kemerdekaan satu negara yang didirikan di atas timbunan runtuhan ribuan jiwa, harta benda dari rakyat dan bangsanya, tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia, siapa pun juga. - Jenderal Soedirman
- Kemerdekaan nasional bukan pencapaian akhir, tapi rakyat bebas berkarya adalah pencapaian puncaknya. – Sutan Syahrir
- Robek-robeklah badanku, potong-potonglah jasad ini, tetapi jiwaku dilindungi benteng merah putih, akan tetap hidup, tetap menuntut bela, siapapun lawan yang aku hadapi. – Jenderal Sudirman
- Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri. – Ir. Soekarno
- Kita yang berjuang jangan sekali-kali mengharapkan pangkat, kedudukan, ataupun gaji yang tinggi. – Supriadi
- Tuhan tidak mengubah nasib suatu bangsa sebelum bangsa itu mengubah nasibnya sendiri. – Ir. Soekarno
- Dalam menghadapi musuh, tak ada yang lebih mengena daripada senjata kasih sayang. – Cut Nyak Dien
- Dengan ilmu, kita menuju kemuliaan. – Ki Hajar Dewantara
- Indonesia merdeka bukan tujuan akhir kita. Indonesia merdeka hanya syarat untuk bisa mencapai kebahagiaan dan kemakmuran rakyat. – Moh. Hatta
- Sanggup mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan negara Republik Indonesia yang telah diproklamasikan pada tanggal 17 Agustus 1945 sampai titik darah penghabisan. - Jenderal Soedirman
- Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa pahlawannya. – Ir. Soekarno
- Gantungkan cita-citamu setinggi langit. Bermimpilah setinggi langit. Jika engkau jatuh, engkau akan jatuh di antara bintang-bintang. – Ir. Soekarno
- Kita tidak akan menang bila kita masih terus mengingat semua kekalahan. - Cut Nyak Dhien
- Hidup dan mati ada dalam genggaman Illahi. Takdir adalah kepastian, tapi hidup harus tetap berjalan. Proses kehidupan adalah hakikat, sementara hasil akhir hanyalah syariat. Gusti Allah akan menilai ketulusan perjuangan manusia, bukan hasil akhirnya. Kalaupun harus menjumpai kematian, itu artinya mati syahid di jalan Tuhan. - Pangeran Diponegoro
- Setinggi-tinggi ilmu, semurni-murni tauhid, sepintar-pintar siasat, menunjukkan integrasi komprehensif antara ilmu akademis, aplikatif, beretika, dan bermoral. – H.O.S Tjokroaminoto
- Bila kami diserang, maka kami akan mempertahankan diri dan menyerang kembali dengan segenap kemampuan yang ada. Kami berada di pihak yang benar. Kami ingin mempertahankan kebenaran dan kemerdekaan negeri kami. - Sultan Hasanuddin
- Pattimura-pattimura tua boleh dihancurkan, tetapi kelak Pattimura-pattimura muda akan bangkit. – Pattimura
- Hidup yang tidak dipertaruhkan tidak akan pernah dimenangkan. - Sutan Syahrir
- Negara Republik Indonesia ini bukan milik suatu golongan, bukan milik suatu agama, bukan milik suatu suku, bukan juga milik suatu adat istiadat, tetapi milik kita semua dari Sabang sampai Merauke. – Ir. Soekarno
- Cuma manusia pengecut atau curang yang tiada ingin melakukan pekerjaan yang bermanfaat untuk masyarakat sekaran dan di hari kemudian. – Tan Malaka
- Tanpa cinta, kemerdekaan hanya laut hampa. Langit yang tak punya cakrawala. - Agus Noor
- Kemerdekaan merupakan sebuah mimpi yang menjadi kenyataan, tetapi juga merupakan sebuah gedung yang kosong. Menjadi tugas pendukung-pendukungnya untuk mengisi kemerdekaan.- Soe Hok Gie
- Keberhasilan bukanlah milik orang yang pintar. Keberhasilan adalah kepunyaan mereka yang senantiasa berusaha. - B.J. Habibie
- Usaha dan keberanian tidak cukup tanpa tujuan dan arah perencanaan. - John F. Kennedy
- Kekuatan tidak berasal dari kemenanganmu, perjuanganmulah yang mengembangkan kekuatanmu. Ketika kamu melewati waktu-waktu sulit dan memilih untuk tidak menyerah, itulah arti dari kekuatan. – Mahatma Gandhi
- Beri nilai dari usahanya jangan dari hasilnya. Baru kita bisa menilai kehidupan. - Albert Einstein
- Lakukan hal yang sulit ketika hal tersebut masih mudah dan lakukan hal besar ketika hal tersebut masih kecil. Perjalanan ribuan mil harus dimulai dari satu langkah. - Lao Zi
- Penemuan terbesar sepanjang masa adalah bahwa seseorang bisa mengubah masa depannya hanya dengan mengubah sikapnya saat ini. - Oprah Winfrey
- Itulah konsep nasionalisme yang didirikan Indonesia. Bukan orang Jawa, bukan orang Sumatera, bukan orang Kalimantan, Sulawesi, Bali atau lainnya, tapi orang Indonesia, yang bersama-sama menjadi fondasi satu kesatuan nasional. – Ir. Soekarno
- Gadis yang pikirannya sudah dicerdaskan, pemandangannya sudah diperluas, tidak akan sanggup lagi hidup di dalam dunia nenek moyangnya. – R. A Kartini
- Tiada awan di langit yang tetap selamanya. Tiada mungkin akan terus-menerus terang cuaca. Sehabis malam gelap gulita lahir pagi membawa keindahan. Kehidupan manusia serupa alam. – R.A. Kartini
- Kemerdekaan suatu negara dapat dijamin teguh berdiri apabila berpangkal pada kemerdekaan jiwa. – Buya Hamka
Tetap Lancar Cari Inspirasi Kata-kata Kemerdekaan dengan Berlangganan Add-on Ultra WiFi dari IndiHome
Temukan lebih banyak inspirasi kata-kata kemerdekaan dengan berselancar di dunia maya menggunakan jaringan WiFi rumah dari IndiHome. Kamu juga bisa meningkatkan kualitas jaringan internet IndiHome dengan berlangganan add-on Ultra WiFi lho!
Add-on ini dapat mengoptimalkan jangkauan kecepatan sekaligus memperkuat sinyal WiFi di setiap sudut rumah. Prosesnya pun mudah dan praktis kok sehingga menambah keunggulan dari add-on WiFi ini.
Lebih jelasnya, berikut kelebihan add-on Ultra WiFi dari IndiHome:
- Jaringan internet lebih luas, cepat, dan stabil
- Biaya sewa perangkat terjangkau
- Pemasangan praktis dan gratis
- Tidak perlu membeli perangkat baru
- Terkoneksi secara otomatis
Yuk internetan di rumah makin lancar dengan berlangganan add-on Ultra WiFi dari IndiHome sekarang juga!